Close

Chef Arnold Blusukan dan Bagikan 2.000 Nasi Goreng di Pasar Paing Rungkut Surabaya

Foto : Chef Arnold saat memasak Nasi Goreng Spesial buat pengunjung Pasar Paing Rungkut Surabaya.

WARTA PERTIWI.COM, SURABAYA – Setelah sukses memasak dan membagikan langsung 2.000 nasi goreng spesial ke warga di Pasar Pucang Anom, Chef Arnold kembali blusukan ke Pasar Paing Rungkut Surabaya pada Minggu, (01/09/24).

Kali ini, Juri Master Chef Indonesia yang memiliki nama lengkap Arnold Poernomo ini selain memasak Nasi Goreng Spesial buat pengunjung  juga ingin menyapa para pedagang di Pasar Paing Rungkut. Serta, memantau langsung stok Bumbu Masak Praktis DAPURASA.

Hebohnya, ratusan pengunjung pasar yang rata rata ibu ibu dan anak muda ini berteriak histeris untuk mengajak foto bersama dan meminta Chef Arnold untuk kembali memasak Nasi Goreng Spesial.

Siti Nurhidayah (31) warga Tambak Mayor Surabaya ini bela belain bangun pagi dan pergi ke Pasar Paing Rungkut hnya karena ingin bertemu langsung dengan chef pujaannya. Serta, ingin merasakan langsung masakan yang dibuat oleh Chef Arnold.

“Chef Arnold adalah Master Chef Indonesia yang menjadi idola hampir semua ibu ibu. Termasuk saya. Ternyata, masakan Chef Arnold bener bener enak bikin ketagihan. Tapi, sayangnya saya gak sempet foto bersama,” kata Siti sedih saat dijumpai di Pasar Paing Rungkut Surabaya, Minggu, (01/09/24).

Hal senada juga disampaikan Bella (17) asal Rungkut Lor Surabaya yang mengaku senang karena selain bisa berkesempatan foto bersama juga bisa menikmati langsung masakan Chef Arnold yang selama ini hanya bisa dilihat di televisi.

“Alhamdulialh. Akhirnya saya bisa foto bareng Chef Arnold. Ternyata, nasi goreng yang dibuat langsung oleh Chef Arnold itu enak, gurih dan lezat. Terlebih, menggunakan bumbu masakan praktis dari Dapurasa. Bikin memasak makin mudah dan menyenangkan,” terang Bella.

Dalam blusukan di Pasar Paing Rungkut Surabaya, Chef Arnold bersama Dapurasa ingin menyentuh masyarakat dan berinteraksi dengan pelaku usaha di pasar sambil memperkenalkan Bumbu Masak Praktis yang diramu langsung oleh Chef Arnold.

“Bumbu Masak Praktis  ini sengaja saya buat secara khsusus untuk menjawab keluhan para ibu ibu muda dan kaum Gen-Z yang hobi masak tapi kerap mengeluh karena ribet dengan bumbu bumbu dapur yang beraneka ragam,” tandas Chef Arnold.

Sehingga, lanjut Chef Arnold, terkadang ibu ibu muda ini sering gagal dalam memasak beberapa menu mudah seperti nasi goreng. Ini salah satu alasan Bumbu Masak Praktis Dapurasa hadir di masyarakat.

Bumbu Masak Praktis DAPURASA ala Chef Arnold ini memiliki 8 (delapan) varian. Dintaranya, Nasi Goreng Cabe Merah, Nasi Goreng Daging Asap, Nasi Goreng Daging Kari, Nasi Goreng Kampung, Ayam Goreng Gurih, Tempe Tahu Goreng, Sayur Sop dan Soto Ayam.

“Menggunakan Bumbu Masak Praktis DAPURASA membuat memasak makin asik dan menyenangkan. Sehingga, keluarga semakin bahagia dan sehat,” ungkap Chef Arnold.

Perlu diketahui, produksi Bumbu Masak Praktis ini, Chef Arnold berkolaborasi dengan Edward Setiawan Joesoef sebagai Chief Strategy Officer  Konimex Group yang merupakan perusahaan consumer goods memberi SOLUSI dengan membuat Bumbu Masak Praktis untuk masyarakat. (*/id@)

scroll to top